Piano atau Kibor/Keyboard ?

Tim RBeBe - 29 May 2022

PIANO

Klik Penjelasan Piano di Wikipedia dengan keterangan sejarah adanya alat musik piano yang muncul di tahun 1700 an, termasuk jenis-jenis piano, yaitu piano klasik (Grand dan Upright) dan piano elektronik. 

Selain hanya bersuara piano yang khas, ciri-ciri piano lainnya adalah, tuts nya (putih dan hitam) lebih besar dan lebih berat bila dibandingkan tuts kibor, serta panjang atau terdiri dari banyak tuts (88 buah tuts). DI bagian bawah piano juga terdapat 3 injekan pedal yang berfungsi (dari kanan ke kiri) memperpanjang suara, meredam suara dan memperingan tuts saat ditekan jari.

KIBOR/KEYBOARD

Klik Penjelasan Kibor di Wikipedia untuk penjelasan fitur kibor yang membedakan dengan piano. Kibor selalu elektronik, yaitu menggunakan tenaga listrik atau batere. Tuts kibor lebih ramping dan ringan. Kibor juga menghasilkan berbagai suara, dari suara piano sampai suara lonceng, suara drum sampai suara efek seperti hujan, walau ada juga kibor dengan suara spesifik saja, tergantung dari mesin suara di dalamnya

Kibor dengan berbagai suara dapat dimainkan satu orang dan mengeluarkan suara layaknya suatu band lengkap. Di keyboard biasanya terdapat satu lobang yang bisa disambungkan ke pedal sustain elektronik yang fungsinya memperpanjang suara.

Sebagai tambahan ada model keyboard yang disebut electone, dimana cirinya adalah model tuts yang bertingkat, dimana juga terdapat tuts yang ditekan dengan kaki dengan suara bas yang khas.

(Tim Rbebe)